DLU Rayakan HUT dengan Berbagi ke Sesama

Penasehat sekaligus owner DLU Group, Bambang Haryo Soekartono (belakang, dua dari kanan) dan Direktur Utama PT DLU, Erwin H Peodjono (belakang, tiga dari kanan) seusai menyerahkan donasi di PA. Mahbubiyah, Surabaya.
KANALSATU - Di perayaan ulang tahunnya yang ke-45, Dharma Lautan Utama (DLU) Group di tahun 2021 ini
tidak menyelenggarakan acara yang meriah dan mengundang mitra serta para pelanggannya. Kali ini mereka merayakan dengan menggelar sejumlah kegiatan bakti sosial mulai Bulan Januari 2021 lalu.

Direktur Utama PT DLU, Erwin H Peodjono mengatakan, pada perayaan ulang tahun kali ini pihaknya berharap bisa memberi manfaat lebih ke masyarakat luas. "Tahun ini kami menggelar serangkaian bakti sosial (baksos)," jelas Erwin, saat ditemui disela kegiatan baksos di Panti Asuhan (PA) Mahbubiyah, Jln. Bentul, Surabaya, Selasa (2/3/2021).

Sejak Januari 2021 lalu, PT DLU mengawali baksos dengan memberikan bantuan di wilayah yang mengalami bencana alam banjir yaitu di Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Sulawesi Barat (Sulbar). Selain itu juga di lokasi puting beliung di Sidoarjo.

Untuk bakti sosial di Panti Asuhan, selain di PA Mahbubiyah, sebelumnya juga sudah menyalurkan donasi di salah satu panti asuhan di Sidoarjo.

Pekan lalu, karyawan dan karyawati DLU juga melakukan kegiatan Donor Darah serta donor konvalesen di PMI Cabang Kota Surabaya di Embong Ploso.

Penasehat sekaligus owner DLU Group, Bambang Haryo Soekartono (BHS) yang hadir dalam kegiatan tersebut menambahkan, pandemi covid 19 ini, memang memberi dampak yang besar pada kinerja usaha DLU.

"Namun kami tetap optimis dan bertahan dengan banyak melakukan efisiensi. Lainnya kami tetap genjot usaha lainya yang mungkin bisa bertambah. Kami berharap DLU Group tetap memberi manfaat ke masyarakat, meski kinerja terdampak pandemi," ungkap BHS.

Pada baksos kali ini DLU menyerahkan bantuan berupa uang tunai, sembako, kasur lipat, bantal, susu kemasan, dan kipas angin serta lainnya. Hal itu dilakukan untuk meringankan kebutuhan PA, yang selama pandemi covid 19 ini juga mengalami penurunan donasi.

"Semoga apa yang kami lakukan ini bisa jadi pelopor atau contoh bagi usaha lain untuk ikut berbagi dengan anak-anak PA," tambah BHS.

Pengurus PA Mahbubiyah Gery Muhammad Saleh menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan DLU untuk anak-anak yang diasuhnya.

"Di sini ada 37 anak asuh yang 31 diantaranya tinggal di panti dan enam lainnya di Pondok Pesantren," jelasnya.

Selain dari wilayah sekitar panti, sekitar 20-an anak berasal dari luar daerah yaitu Sidoarjo, Mojokerto, Malang dan Madura.

Tak hanya PA, akhir pekan lalu, DLU Group juga melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa, dan memberikan
santunan untuk para veteran di Surabaya. (KS-5)
Komentar