Kapal tenggelam, empat penumpang tewas

ilustrasi

KANALSATU – Sedikitnya empat orang dinyatakan tewas setelah kapal penumpang tipe catamaran yang membawa 98 turis dan 10 awak tenggelam di lepas pantai Kosta Rika pada Kamis (8/1).

“Tim penyelamat telah menarik 94 orang dari perairan Pasifik sampai saat ini,” kata direktur brigade pemadam kebakaran Hector Chaves kepada Radio Monumental.

Sejauh ini identitas korban tewas masih belum diungkapkan. Para korban selamat sedang dirawat oleh petugas medis. “Banyak di antaranya yang menderita gangguan seperti hipotermia dan serangan panik,” kata Chaves seperti dilaporkan AFP, Jumat (9/1).

Kapal naas itu mulai tenggelam setelah diterjang ombak besar, kata Wakil Menteri Keamanan Publik Maria Fulmen. “Lima kapal penyelamat sudah dikerahkan ke lokasi dengan membawa semua hal yang dibutuhkan, serta dua helikopter untuk membawa mereka ke rumah sakit,” kata Fulmen.

Kapal tersebut berlayar dari Los Suenos di pantai Pasifik dan akan menuju Pulau Tortuga ketika kecelakaannya terjadi lebih dari 15 kilometer dari pantai.(AFP/win5)

Komentar