Pecatur Jatim juara di Asean University Game 2014

Wakil ketua umum Percasi Jawa Timur Yusuf Satriono.

KANALSATU - Pecatur Jawa Timur yang mewakili Indonesia di even Asean University Game 2014, sukses menyumbangkan dua medali emas. Yakni, dari nomor beregu putra dan putri.

Dari delapan pecatur Indonesia yang tampil di Asean University Game 2014 di Palembang pada 10-18 Desember lalu,  tiga diantaranya berasal dari Jawa Timur. Mereka adalah M Irfan, Kaisar Jenius Hakiki, dan Yemi Jelsen.

M Irfan dan Kaisar Jenius Hakiki bermain di nomor beregu putra. Sedangkan Yemi Jelsen yang turun di nomor beregu putri, berpasangan dengan Juliana Santoso asal Kalimatan Timur.

Wakil Ketua Umum Percasi Jawa Timur Yusuf Satriono mengatakan, even itu sebagai ajang try out sebelum tampil di pra-PON. "Kita bersyukur bisa meraih medali emas. Hasil ini sebagai pelecut semangat pengurus provinsi untuk memberikan yang terbaik bagi Jawa Timur di pra-PON nanti," tutur Yusuf, Selasa (23/12/14)

Selain memperoleh 2 medali emas dari nomor beregu, pecatur Jawa Timur juga menyumbangkan 1 medali perak dan 2 medali perunggu di nomor perorangan. "Ketiga atlet ini masuk dalam pemusatan latihan daerah (Puslatda) proyeksi PON 2016. Jadi di usia yang masih muda harapan kita cukup baik di nomor beregu," paparnya.

Saat ini, Percasi Jawa Timur tengah mengincar juara 1 dalam pra-PON yang akan digelar 2015. Dengan dukungan penuh dari KONI Jawa Timur, Yusuf yakin dapat memenuhi target tersebut. "Saat ini kita fokuskan untuk memperoleh prestasi yang lebih. Jadi kita akan memperbanyak tryout lagi," tegas pria berkumis tebal itu.

Berdasarkan hasil Kejurnas 2014 di Makasar, pecatur Jawa Timur mampu meraih juara umum di kelas senior dengan memperoleh 1 emas, 2 perak dan 1 perunggu. "Kita tidak boleh terlena, karena daerah lain pastinya juga mulai mempersiapkan untuk pra-PON. Yang paling penting pembuktian di PON 2016 nanti," tutup Yusuf.(win16/win6)

Komentar