Perancis, Jerman dan Rusia bahas Ukraina pasca damai

Adakan pertemuan tertutup tingkat Menlu

Menlu Rusia Sergei Lavrov bersama dua orang koleganya, Menlu Jerman dan Menlu Perancis bahas Ukraina pasca perdamaian.

KANALSATU - Dunia Internasional semakin serius untuk menindaklanjuti proses perjanjian damai antara Ukraina dengan milisi pro Rusia. Untuk itu 3 negara yaitu Perancis, Jerman dan Rusia melakukan perundingan khusus untuk membahas situasi terkini Ukraina.

Perundingan tertutup itu dilakukan oleh pejabat negara setingkat menteri yaitu Menteri Luar Negeri.

Seperti diketahui bahwa Menteri Luar Negeri Prancis, Jerman dan Rusia Senin (15/9/14) waktu setempat mengadakan pembicaraan tertutup di Paris mengenai krisis Ukraina.

Peristiwa ini secara khusus disampaikan kepada publik oleh pejabat kementerian luar negeri Jerman.

Lebih jauh adanya perundingan, meski tidak secara detail atau ada rincian dari diskusi antara Menlu Prancis Laurent Fabius, Menlu Jerman Frank-Walter Steinmeier dan Menlu Rusia Sergei Lavrov setelah konferensi internasional raksasa untuk memerangi kelompok garis keras Negara Islam (IS) di Irak.

Peristiwa perundingan setingkat Menlu ini secara khusus dilaporkan oleh Kantor Berita AFP. Sedangkan pada sisi lain, juru bicara Steinmeier dan sumber diplomatik Prancis membenarkan pembicaraan itu.

Pada konteks lain, Pasukan pemerintah Ukraina dan pemberontak pro-Rusia terlibat dalam pertempuran sengit pada Ahad (14/9/14) di mana enam orang tewas, meskipun gencatan senjata ditandatangani pada 5 September 2014.

Pihak-pihak yang berperang menandatangani  ke 12 poin gencatan senjata setelah pembicaraan di ibu kota Belarusia, Minsk -- gencatan senjata pertama yang didukung oleh kedua pihak Kiev dan Moskow -- tetapi selalu ada laporan terjadi pelanggaran hampir setiap hari.

Gencatan senjata tersebut dipandang sebagai langkah awal untuk rencana perdamaian yang lebih langgeng, untuk mengakhiri konflik yang telah menewaskan lebih dari 2.700 orang. (ant/win7)

Komentar